Harga Ultrabook Acer, Asus, HP, Lenovo, Samsung, Sony, Toshiba Terbaru 2013 | Ingin belanja ultrabook dalam waktu dekat ini? Hmmm, meski kabar-kabarnya Windows 8 tidak terlalu sanggup mempengaruhi penjualan ultrabook atau laptop dan PC secara umum, namun penjualan ultrabook nan tipis dan ringan itu tercatat masih tetap bagus.
Beberapa ultrabook di bawah ini merupakan ultrabook touch-screen, yang artinya sudah teroptimasi dengan baik untuk penggunaan Windows 8. Sepertinya sebentar lagi akan semakin banyak ultrabook dan laptop mengadopsi layar sentuh sebagai fitur default mereka. Mau tidak mau, sensasi menyentuh layar menawarkan pengalaman yang berbeda ketika mengoperasikan laptop, dan itu menjadi salah satu daya tarik bagi konsumen, terutama yang membutuhkan laptop – ultrabook premium sebagai perangkat utama pekerjaan mereka. Apakah anda termasuk konsumen tipe itu? Saya? Tidak, hehe….
Rentang Harga
Dari daftar harga ultrabook terbaru 2013 ini, kita bisa lihat kalau rentang harganya jauh, dari ultrabook di bawah 7 juta, sampai yang paling tinggi sampai belasan juta rupiah. Silahkan pilih saja mana yang kira-kira menjadi ultrabook incaran untuk dibawa pulang.
Harga ultrabook terbaru 2013 ini adalah harga patokan saja, cobalah menawar, mengingat perkembangan ultrabook baru relatif cepat. Usahakan mendapatkan harga 100-250 ribu dibawah harga yang tercantum di sini, Selamat berburu ultrabook….
Harga Ultrabook Acer, Asus, HP, Lenovo, Samsung, Sony, Toshiba Terbaru 2013
Harga Acer Ultrabook
- Aspire S7 (13,3 inci touch-screen, Intel Core i7-3517U, 4GB RAM, 256GB SSD): Rp 17.299.000
- Aspire S7 (11,6 inci, Intel Core i5-3317U, 4GB RAM, 256GB SSD): Rp 13.299.000
- Aspire S3 (13,3 inci, Intel Core i5-3317U, 4GB RAM, 500GB HDD): Rp 8.599.000
- Aspire S3 (13,3 inci, Intel Core i3-2367M, 4GB RAM, 500GB HDD): Rp 7.199.000
Harga Asus Ultrabook
- UX21A (11,6 inci, Intel Core i7-3517U, 4GB RAM, 256GB SSD): Rp 13.849.000
- UX31E (13,3 inci, Intel Core i5-2557M, 4GB RAM, 128GB SSD): Rp 10.779.000
Harga HP Ultrabook
- SpectreXT 13-2201TU (13,3 inci, Intel Core i7-3537U, 4GB RAM, 256GB SSD): Rp 13.499.000
- SpectreXT 13-2002TU (13,3 inci, Intel Core i7-3517U, 4GB RAM, 256GB SSD): Rp 13.299.000
- Envy TS 4 (14 inci, Intel Core i5-3337U, 4GB RAM, 500GB HDD): Rp 9.599.000
Harga Lenovo Ultrabook
- IdeaPad U410 (14 inci, Intel Core i5-3317U, 4GB RAM, 500GB HDD): Rp 8.969.000
- IdeaPad U310 (14 inci, Intel Core i3-3217U, 4GB RAM, 320GB HDD): Rp 6.469.000
Harga Samsung Ultrabook
- Samsung Series 9 (13,3 inci, Intel Core i7 3517U, 4GB RAM, 256GB SSD): Rp 16.499.000
- Samsung Series 7 (13,3 inci, Intel Core i5 3337U, 4GB RAM, 128GB SSD): Rp 11.990.000
- Samsung Series 5 Touch (13,3 inci touch-screen, Intel Core i5 3317U, 4GB RAM, 500GB HDD+24GB SSD): Rp 10.499.000
- Samsung Series 5 Ultra (14 inci, Intel Core i5 3317U, 4GB RAM, 500GB HDD+24GB SSD): Rp 9.559.000
- Samsung Series 5 Ultra (13 inci, Intel Core i3 3217U, 4GB RAM, 500GB HDD+24GB SSD): Rp 7.549.000
Harga Sony
- Vaio T Series SVT13126CV (13,3 inci touh-screen, Intel Core i
5-3317U, 4GB RAM, 128GB SSD): Rp 9.699.000 - Vaio T Series SVT11125CV (11,6 inci, Intel Core i5-3317U, 4GB RAM, 500GB HDD): Rp 8.699.000
- Vaio T Series SVT13125CV (13,3 inci, Intel Core i5-3317U, 4GB RAM, 500GB HDD): Rp 7.999.000
Harga Toshiba Ultrabook
- Satellite U940 (14 inci, Intel Core i5-3317U, 4GB RAM, 640GB HDD: $1,219
Bagaimana? Mau pilih ultrabook yang mana? Semoga harga ultrabook yang beragam diatas tidak malah membuat pusing, bandingkan saja spesifikasinya baik-baik, pegang dan rasakan dulu, lengkapnya baca dulu Tips Membeli Laptop Pertama Kali
0 komentar:
Posting Komentar